Festival Kopi Pipikoro “Dari dataran tinggi pipikoro untuk Indonesia

Festival Kopi Pipikoro “Dari dataran tinggi pipikoro untuk Indonesia
Share

Foto : Mering
 Dengan mengambil tema “Dari dataran tinggi pipikoro untuk Indonesia” untuk pertama kalinya Festival Kopi pipikoro pun digelar, bertempat di Desa Peana Kecamatan Pipikoro Kabupaten Sigi Provinsi Sulawesi Tengah.Staff Kemendes turut hadir di festival kopi pipikoro Festival ini diprakarsai oleh Karsa Institute melalui Program Peduli dibawah Koordinasi Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK).
Festival Kopi Pipikoro ini di buka oleh Camat Pipikoro dan ditutup oleh Bupati Kabupaten Sigi. Festival Kopi ini diikuti oleh kurang lebih 19 Desa yang berada di Kecamatan Pipikoro.
proses sangraiFestival Kopi yang dilaksanakan pada 15-16 Maret ini, tidak hanya mengenalkan berbagai produk kopi Pipikoro dengan varians rasa yang beragam, serta proses pengolahan kopi dari masih berupa biji kopi hingga menjadi bubuk, proses pengemasan serta minum kopi gratis, tetapi dalam festival ini juga di gelar lomba tamburin yang melibatkan Yayasan Bala Keselamatan (Organisasi Keagamaan).
Proses mengoreng kopi tradisional
Bupati Kab. Sigi berbincang dengan Direktur Karsa Institute 
Turut hadir dalam ajang Festival Kopi Pipikoro Staff Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Kemendes), Kemitraan, Anggota DPR Provinsi Sulawesi Tengah, Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Sigi, Sekretaris Kabupaten Sigi, anggota DPR Kabupaten Sigi, pejabat perangkat Kabupaten Sigi beserta jajarannya, akademisi, wartawan media cetak dan elektronik, pengusaha kopi, serta berbagai lapisan masyarakat yang kurang lebih mencapai 2-3 ribuan orang.
Direktur Karsa Institute, Rahmat Saleh, S.Hut yang ditemui disela-sela acara mengatakan bahwa “Pipikoro merupakan salah satu penghasil kopi terbesar di Kabupaten sigi”.
direktur karsa 1“selain itu juga kopi pipikoro mempunya keistimewaan sendiri dan terdiri dari berbagai varians rasa yang beragam pula namun hingga kini hal tersebut belum banyak diketahui oleh masyarakat umum khususnya para penikmat kopi”.
“kami berharap lewat Ajang Festival Kopi ini, kopi pipikoro menjadi produk unggulan, dikenal serta dikonsumsi oleh masyarakat sigi bahkan diluar Kabupaten Sigi dan melalui Festival ini Pemerintah Kabupaten juga dapat menaruh perhatian lebih terhadap desa-desa yang susah dijangkau, serta terpencil seperti Pipikoro contohnya”, katanya. (Karsa Institute)

0 Response

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel